Hi,
Maunya sih membahas knowledge tapi apalah daya, saya tertarik scan saham di pagi hari tadi. Sambil mulai menerapkan ilmu yang sudah diajarkan, dan sambil juga share nantinya sepertinya tidak masalah kan?
WTON DAILY |
Grafik ini adalah grafiknya WTON, dimana setelah dibuat fibonacci dari titik tertinggi (seharusnya candle bull-namun ini candle bear karena tidak lebih rendah dari closing sebelumnya. ditemukan bahwa penurunan sudah sampai targetnya di 161.8%.
Sebenarnya untuk berspekulasi, kita sudah terlewat 3 hari. seharusnya buy setidaknya di 943.
Saya diajarkan, supaya aman sih tunggu sampai candle bear lagi, dan candle bearnya harus lebih tinggi dari bear yg sebelumnya, bisa dikatakan jika sudah membentuk lower high. Barulah itu akan lebih aman untuk melakukan buy (keyakinan naiknya akan lebih tinggi), namun biasa harganya sudah naik... hehe (ini tergantung jiwa... jiwa nya mau yg spekulan atau yang aman dulu).
WTON WEEKLY |
Sementara dari chart weekly, indah banget nih, sepertinya nurut banget sama support di area Higher High histori. ketika terjadi candle merah, langsung balik lagi. Saya menyesal juga telat melihat peluang ini, entah masih dikasih ga jika antri di area HH tersebut, namun sebenarnya area tersebut juga masih aman untuk melakukan buy, dengan stop loss nya adalah di area 100% yang berarti (jika lewat dari area tersebut maka lower low, dan akan longsor lagi, kita hadang di bawah).
Kesimpulan,
hari Senin, 22 Agustus 2016.
Lihat dulu opennya karena Senin biasanya belum stabil.
Buy : 925 - 968
CL : dibawah 920 (hati-hati maksud saya harus CL adalah ketika body nya nembus 920 bukan buntut, maka lakukan dan rencanakan CL ketika candle jadi / keesokan harinya)
TP : 1030 - 1075
WTON DAILY (tempat TP) |
Tempat TP nya adalah sampai pada higher high (failed) histori yg menjadi area resisten. Jika pada area tersebut dapat ditembus maka akan mengarah ke 1075.
Semua ini sifatnya kurang dan lebih... kadang angka nya tidak percis.
Selamat bertrading ya..
keren bu.... canggih....
BalasHapus